Hari ini, admin mendapatkan sebuah laptop lagi bertipe HP Probook 4430s, orang yg memiliki laptop tersebut bercerita kepada admin blog ilmu komputer bahwa saat itu, laptop miliknya sedang di charger dan masih menyala. kemudian pengguna laptop tersebut meninggalkan laptop yg sedang di charger itu selama beberapa waktu. saat kembali. ternyata laptop sudah mati. dan ketika pengguna laptop tersebut mencoba untuk menyalakan laptopnya kembali, ternyata tidak bisa. bahkan ketika tombol power ditekan, laptop tetap tidak mau menyala sama sekali.
Beruntungnya saat admin blog ilmu komputer coba perbaiki, ternyata laptop Hp probook tersebut mengalami short ringan. lonjakan listrik pada power supply mengakibatkan mainboard error sehingga laptop pun tidak bisa dinyalakan. admin sebut beruntung karena tidak ada satupun komponen yg rusak. andai saja laptop tersebut mengalami kerusakan berat. mungkin akan membutuhkan sedikit waktu dalam memperbaikinya. dan pastinya kita memerlukan beberapa komponen pengganti. tapi karena masalahnya ringan. jadi dalam beberapa menit sudah berhasil diperbaiki. dan penyebabnya adalah lonjakan listrik yg masuk ke dalam kapasitor masih belum keluar.
Jika laptop kamu mengalami kerusakan komponen, baik itu short yg menyebabkan komponen rusak atau salah satu komponen menyebabkan putusnya jalur listrik. maka kita mungkin akan membutuhkan beberapa jam. hari dan bahkan mungkin 1 bulan dalam memperbaikinya. kalian pasti tidak sabar untuk solusinya dalam memperbaiki komponen yg mengalami short ringan. tapi ada baiknya admin blog ilmu komputer tuliskan juga tentang komponen yg mengalami short berat. biasanya kerusakannya ada pada kapasitor, transistor mosfet dan resistor. mungkin short berat tidak begitu dijelaskan disini untuk solusinya. jadi admin rasa akan tuliskan lagi nanti di tulisan yg lain agar bisa dijelaskan lebih detail lagi tentang kerusakan laptop HP Probook 4430s tiba-tiba mati dengan kerusakan short berat.
Baiklah, kalian pasti sudah tidak sabar bukan karena admin sendiri sudah merasa penjelasan ini menjadi bertele-tele. ok, jadi solusi yg cukup simple tapi berguna yaitu hanya dengan melepaskan baterai laptop tersebut dan menunggu sekitar beberapa detik akan memberikan hasil yg bagus. jangan colok charger terlebih dahulu. setelah baterai laptop dilepas, tunggu beberapa detik. pasang kembali. kemudian uji kembali laptop tersebut. tekan tombol power dan perhatikan jika led power telah menyala. dari admin sendiri disini laptop sudah normal kembali. setelah itu baru kita coba colokkan power supply laptop dan pastikan tidak ada masalah. apabila masih tidak menyala, lepaskan baterai serta jangan pasang charger ( jika sebelumnya charger di pasang ). kemudian coba tekan tombol power dan tahan selama beberapa detik. mungkin sekitar 30 detik tahannya. setelah itu pasang kembali.
Apabila laptop sudah menyala kembali dan saat di colok charger laptop tetap normal. maka kita sudah berhasil mengatasi error tersebut. tapi jika laptop menyala normal dan laptop tiba-tiba mati kembali setelah charger dicolok. maka masalah ini masuk dalam kategori kerusakan komponen mainboard laptop short berat. itu termasuk juga dalam masalah laptop mati total sebenarnya. tapi bukan di bagian blok komponen 19V biasanya apabila laptop masih tetap mau menyala.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
silahkan isi komentar anda...
Komentar Tentang promosi atau spam tidak akan ditampilkan dan hanya sebagian yg akan tampil...